Makanan khas Pekanbaru Riau ini dapat dijadikan sebagai referensi untuk wisata kuliner. Berkunjung ke Pekanbaru akan menemukan banyak ragam makanan khas yang penting untuk dicoba.
Terutama dengan harganya yang terjangkau akan sangat mendukung keuangan selama berlibur. Rasa yang diberikan juga sangat khas dan beragam begitu pun dengan ragam keunikannya.
Makanan Khas Pekanbaru Riau
1. Viz cake
Oleh-oleh yang khas dari Pekanbaru ini begitu terkenal dengan rasanya yang nikmat. Memang makanan ini bukanlah sebuah makanan tradisional yang legendaris namun cukup terkenal di sana.
Biasanya, rasa dari kue yang ditawarkan sangat beragam dimulai dari durian cheese dan durian original hingga pisang dan pandan. Untuk harga biasanya di bandrol mulai dari 30 hingga 50 ribu rupiah saja.
2. Bolu kemojo
Jenis bolu yang satu ini menjadi makanan khas daerah Pekanbaru yang tidak boleh terlewatkan. Pada faktanya bolu ini sudah ada di Pekanbaru sejak 15 tahun yang lalu.
Untuk kualitas rasa bolu ini dapat diandalkan dan memiliki ciri khas tersendiri. Untuk harga yang ditawarkan sangat terjangkau bisa mencapai 15 sampai 25 ribu. Dengan berbagai rasa seperti durian, pandan, jagung, dan juga cokelat.
3. Lempok durian
Olahan durian memang terkenal di Pekanbaru salah satunya adalah Lampok Durian. Makanan ini sering disebut sebagai dodol karena bentuknya yang begitu mirip.
Ketika Anda berkunjung ke Pekanbaru cobalah untuk mencicipi makanan ini atau membawanya pulang. Asal dari makanan ini adalah daerah Bengkalis yang berada di Pekanbaru. Teksturnya yang nikmat sangat cocok dengan rasa yang dihasilkan.
4. Keripik nanas
Saat ini di Indonesia sudah terdapat banyak jenis keripik yang patut untuk dicoba. Salah sarunya adalah keripik nanas. Keripik ini sangat cocok dan direkomendasikan untuk dibeli dengan menggunakan nanas yang segar.
Tentunya harga yang ditawarkan sangat murah berkisar 15 sampai 20 ribu Rupiah saja. Di Riau bisa ditemukan berbagai jenis keripik yang berbahan dasar buah-buahan.
5. Dodol kedongdong
Buah kedongdong terkenal akan rasanya yang asam. Akan tetapi, di Pekanbaru Riau buah kedongdong dijadikan sebagai olahan dodol yang nikmat.
Rasanya yang asam menjadi ciri khas dari dodol tersebut dengan perpaduan rasa manisnya. Beberapa wisatawan juga membeli dodol ini untuk dibawa pulang. Untuk harga yang ditawarkan dodol ini bisa mencapai 15 hingga 20 ribu Rupiah.
6. Pastel ikan patin
Negara Thailand menjadi tempat di mana pastel patin khas Indonesia ini menjadi begitu terkenal. Dengan isi yang dipadukan dari sayur dan ikan patin rasa yang dihasilkan begitu khas.
Beberapa wisatawan yang berkunjung biasanya akan memburu makanan ini. Anda bisa menemukan pastel ikan patin di berbagai penjuru Pekanbaru. Dengann beragam harga yang dijual dan ditawarkan oleh penjualnya.
7. Salai ikan patin
Ikan asap atau masyarakat sekitar menyebutnya dengan salai ikan menjadi ikon yang terkenal di sini. Biasanya olahan ini akan menggunakan beragam jenis ikan dari air tawar.
Salah satu ikan yang populer untuk diolah adalah jenis ikan patin. Biasanya ikan akan dibakar dan diasapi dengan waktu yang lumayan lama. Hal ini bisa sampai memakan waktu 24 jam hingga pembakaran berhasil membuat warnanya berubah.
8. Lopek bugi
Dengan rasa yang manis makanan ini begitu terkenal bagi wisatawan dan masyarakat sekitar. Biasanya Anda bisa menemukan makanan ini di mana pun.
Makanan ini memiliki sebutan lain dengan nama lepat bugi sebagai makanan yang dibuat menggunakan santan. Nantinya akan dipadukan dengan air pandan, garam, pulut hitam, dan juga tepung beras. Akan tetapi lopek yang terkenal ada dua yakni yang menggunakan pulut hitam dan juga pulut putih.
9. Amplang tenggiri
Amplang terkenal di berbagai daerah Sumatera. Dengan beragam jenis amplang yang ada ternyata amplang tenggiri sering menjadi makanan favorit pengunjung dan masyarakat sekitar.
Untuk rasa dari amplangnya akan terasa sangat gurih. Apalagi dengan teksturnya yang begitu renyah membuatnya cocok untuk dijadikan sebagai camilan. Ukuran dari kemasannya berbeda dari yang kecil hingga besar.
10. Roti jala
Jenis roti ini begitu terkenal di Pekanbaru. Biasanya, para turis atau wisatawan akan memburu roti ini dan mencoba untuk memakannya di tempat. Banyak wisatawan yang membawanya pulang sebagai oleh-oleh yang khas. Bentuknya yang mirip jala untuk menangkap ikan akan dihidangkan dengan berbagai macam kuah.
Untuk kuah yang paling terkenal biasanya akan menggunakan kuah kari dan durian. Untuk membeli roti ini harga satuannya berkisar 2 ribu dan 70 ribu untuk per-kilonya.
11. Kue bangkit
Nama dari kue ini cukup unik dan diminati oleh berbagai kalangan. Sagu menjadi bahan utama untuk membuat kue ini. Camilan ini menjadi oleh oleh makanan khas Pekanbaru yang penting untuk dibeli.
Teksturnya begitu unik hingga dapat ditelan hanya dengan tiga kali proses mengunyah. Biasanya, pengunjung akan membeli dengan jumlah banyak karena keunikan dari rasanya.
12. Bolu kemojo
Jenis bolu ini sangat terkenal di Pekan baru dan dikenalkan sejak tahun 1998 oleh ibu Dinawati. Tujuan awal dari dibuatnya bolu ini adalah untuk dikonsumsi pada saat berkumpul bersama keluarga.
Seiring berjalannya waktu bolu ini mengalami permintaan yang tinggi dari wisatawan. Hingga akhirnya kini hadir untuk menjadi oleh-oleh khas yang wajib untuk dibeli dan dicoba oleh Anda. kue bolu ini juga sering hadir pada beberapa acara penting seperti pesta pernikahan.
13. Roti canai
Menu roti canai memang sangat lazim ditemukan di Sumatera. Dengan rasanya yang khas membuat orang yang berkunjung dari luar Sumatera akan penasaran dan ketagihan.
Roti ini memiliki bentuk yang bulat dengan sedikit gosong pada bagian permukaannya. Roti ini menjadi makanan yang khas di Pekanbaru dengan waktu memakan yang bisa dinikmati kapan pun. Biasanya penjual akan memberikan pelengkap seperti kari dan beberapa daging.
14. Culut keju
Camilan gurih yang satu ini sangat populer di Pekanbaru. Culut keju menjadi oleh-oleh yang tidak boleh terlewatkan. Terutama dengan rasa dan teksturnya yang pas untuk dijadikan camilan.
Untuk rasanya terkenal sangat gurih dan teksturnya yang renyah. Sudah banyak sekali toko oleh-oleh di Pekanbaru yang menjual menu camilan ini. Terutama dengan harganya yang masih terjangkau oleh Anda. Dengan harga 48 ribu Anda sudah dapat membeli camilan nikmat ini.
15. Kacang pukul
Nama kacang pukul akan terkesan unik bagi Anda. Tentunya olahan kacang ini sangat unik dan nikmat untuk dijadikan camilan. Beberapa orang menyebutkan jika rasanya memang mirip dengan kacang ting ting yang banyak dijual di daerah Jawa. Untuk rasanya terkenal memiliki rasa manis yang nikmat.
Terutama dengan teksturnya yang renyah semakin nikmat untuk dicoba. Anda bisa menemukan makanan ini pada beberapa toko oleh-oleh di sana.
16. Mie sagu
Mie sagu sudah terkenal di berbagai daerah di Indonesia termasuk di Jakarta. Mie ini memiliki rasa yang begitu khas untuk dicoba. Tekstur dari mie yang dihidangkan pun akan berbeda dari mie yang biasanya.
Masyarakat Selatpanjang menjadi daerah di mana hidangan mie ini menjadi sangat terkenal. Anda bisa membelinya dengan harga yang relatif murah di sana.
17. Laksamana mengamuk
Minuman dengan nama yang unik ini diambil dari sejarah masyarakat sekitar. Dahulu ada seorang laksamana yang mengamuk di kebun kuini sebagai kebun buah khas dari Pekanbaru. Tentunya, rasa yang diberikan oleh minuman ini sangat khas dan dapat menyegarkan siapa pun yang meminumnya.
Bisanya akan memiliki isi seperti buah kuini yang menjadi bahan utama dengan rasa yang segar dan manis. Es ini akan cocok untuk dinikmati ketika cuaca sedang panas.
18. Asidah
Bagi orang luar Pekanbaru nama ini akan terdengar asing. Akan tetapi rasa yang diciptakannya sangat unik untuk dicoba. Khususnya dengan tekstur yang lembut dari aisidah ini ditambah dari rasanya yang manis.
Untuk pembuatannya biasanya akan menggunakan beberapa rempah seperti kayu manis, cengkeh, dan daun pandan. Bentuknya memang tidak bisa ditentukan karena akan dibuat sesuai selera penjualnya.
19. Cencaluk
Cencaluk adalah menu makanan khas dari Pekanbaru yang biasanya dihidangkan pada acara tertentu. Menu ini merupakan makanan atau hidangan khas tradisional Melayu.
Bahan utama untuk membuat makanan ini adalah udang yang sudah dihaluskan. Terkenal akan protein yang tinggi dari hidangan ini karena menggunakan udang sebagai bahan utamanya.
20. Gulai siput
Terdapat beragam gulai yang ada di Indonesia. Namun, setiap daerah memiliki keunikannya tersendiri seperti pembuatan gulai siput ini. Gulai yang satu ini menggunakan bahan utama siput pada proses pembuatannya.
Bagi sebagian orang mungkin akan menjijikan namun terasa nikmat pada rasanya. Biasanya akan disajikan dengan kuah gulai yang berwarna kuning khas dari melayu.
21. Gulai belacan
Menu selanjutnya adalah jenis gulai belacan. Riau memiliki beragam hidangan gulai dengan berbagai bahan dasar utama yang berbeda. Untuk yang satu ini akan menggunakan udang yang dijadikan bahan dasar utama pembuatannya.
Pada bagian kuahnya biasanya akan dibuat dengan rempah khas dari daerah sana dan Indonesia. Setelah dimasak menu ini akan memberikan rasa yang nikmat dan aroma yang segar. Biasanya beberapa warung makan akan menambahkan petai untuk menambah cita rasa.
22. Ikan selai
Olahan ikan memang banyak di Riau salah satunya adalah ikan selai. Ikan ini menggunakan ikan yang relatif masih segar dengan ikan yang diambil dari laut. Biasanya pengolahannya akan bergantung pada kesegaran ikan oleh basa air laut.
Biasanya nelayan yang telah melaut akan memakan ikan ini yang kemudian diasapi.
23. Air mata pengantin
Minuman ini menjadi sangat terkenal di telinga wisatawan Riau. Tentunya warna dari minuman ini sangat menggoda bagi pada penikmatnya. Minuman ini biasa disajikan dengan keadaan dingin atau ditambahkan dengan serutan es. Bagan utamanya adalah agar-agar yang memang berwarna-warni untuk menambah selera.
Biasanya akan ditambahkan dengan biji selasih, nata de coco, serutan es, dan juga blewah. Minuman ini sangat cocok untuk dinikmati pada saat terik matahari.
24. Ikan baung
Olahan ikan yang selanjutnya adalah baung. Menu makanan ini memang begitu populer bagi kalangan masyarakat Melayu khususnya Riau dan kepulauan Sumatera.
Biasanya ikan yang digunakan merupakan ikan dari air laut. Untuk kuahnya akan dimasak menggunakan kuah yang asam dan pedas. Kemudian ditambahkan dengan rempah yang khas dari nusantara. Rasanya sangat nikmat dan segar untuk jadi menu makan siang.
25. Mie lendir
Nama dari kuliner ini memang sedikit menjijikan namun nikmat untuk dimakan. Ketika berkunjung ke Pekanbaru ada baiknya untuk mencoba makanan ini. Bahan utamanya adalah mie kuning yang kemudian akan direbus dengan toge.
Untuk kuahnya yang kental akan dibuat menggunakan rempah, kacang tanah, dan juga ubi. Atau akan ditambahkan resep lainnya khas dari penjual.
26. Mieso
Mieso ini cukup terkenal sebagai makanan khas pekan baru dan cara pembuatannya yang unik. Di dalam seporsi mieso akan dimasukan mie kuning, mie putih, ayam suwir, kulit ayam, dan juga tahu kering.
Untuk memakannya biasanya cocok untuk dinikmati pada sarapan dan makan siang. Rasa dari mieso ini cukup gurih dan nikmat dengan kuahnya yang segar.
27. Ikan cuka
Jenis olahan ikan cuka memang tidak sepenuhnya menggunakan cuka. Makanan ikan cuka dari Riau ini diolah dengan cara digong. Setelah selesai nantinya ikan akan diberikan kuah bernama kuah cuka.
Hal itu karena orang Sumatera kerap menyebut kuah sebagai cuka. Bagan pembuatan cukanya terdiri dari cabai merah, lada, pala, daun jeruk, jahe, gula, serai, dan garam. Biasanya ikan tenggiri sering dijadikan sebagai jenis ikan untuk bahan utamanya.
28. Bacah daging
Olahan daging dari Riau memang sangat beragam salah satunya adalah bacah daging. Beberapa orang banyak yang mengklaim bahwa daging ini mirip dengan olahan rendang dari tanah Minang. Bahan utama pembuatan menu makanan ini adalah daging sapi. Cara pembuatannya pun hampir sama dengan membuat rendang.
Yang membedakan di sini adalah waktu penyajiannya. Jika rendang sudah umum ditemukan pada saat apa pun bacah daging hanya bisa ditemukan pada musim lebaran saja.
29. Sop daging rusa
Makanan unik memang banyak terdapat di Riau salah satunya adalah sop daging rusa. Sungguh bukan nama yang umum bagi beberapa orang yang bukan berasal dari Riau.
Daging rusa akan di olah hingga empuk yang kemudian akan diberikan kuah seperti layaknya daging sapi dan ayam. Menu unik ini sangat mudah untuk di temukan di Riau.
30. Nasi lemak
Sebenarnya, olahan nasi lemak sangat terkenal di berbagai daerah Sumatera. Nasi akan diolah menggunakan santan kelapa dan daun pekamun. Dengan proses pengolahan ini akan memberikan rasa yang gurih dan juga harum.
Biasanya nasi ini akan dihidangkan dengan menu pelengkap lain seperti telur, sambal cabi, irisan mentimun, dan ikan teri yang digoreng. Rasanya sangat khas dan mudah untuk ditemukan pada beberapa tempat di Riau.
31. Mie talempa
Menu mie yang satu ini memang tidak akan berbeda jauh rasanya dengan mie lendir. Bentuknya pun memang hampir sama saja dengan berbagai masakan yang sama.
Biasanya pada mie talempa akan memiliki kuah yang lebih cair dibandingkan dengan mie lendir. Bahkan mie talempa akan memberikan hidangan dengan jenis goreng yang tidak diberikan kuah.
32. Sate ikan sinapelan
Nama sate ini memang terdengar aneh. Namanya diambil dari salah satu tempat di Pekanbaru Riau yakni Sinapelan. Daerah ini menjadi tempat pertama yang mengenalkan sate dengan bahan dasar ikan. Tentunya rasanya juga sangat khas dan patut untuk dicoba.
33. Lakse kuah
Menu ini begitu banyak diminati di Riau. Biasanya wisatawan akan langsung mencari menu ini dengan rasa yang sangat khas dan berkuah santan. Biasanya lakse kuah ini akan menggunakan bahan dasar seperti ikan tonggol dan teri.
Rasa yang dibuat hampir sama dengan rasa pada mie tarempa dan dibedakan dengan bahan pembuatannya. Menu ini sangat nikmat dengan kuahnya yang begitu segar dan menjadi makanan khas dari Pekanbaru, Riau.
34. Ikan asap
Ikan Asap ini menjadi menu favorit bagi wisatawan dan masyarakat lokal. Biasanya akan disantap pada waktu makan siang dengan jenis ikan yang diasapi. Bentuk dari ikannya memang terkesan ramping dan sangat mirip dengan ikan lele. Ketika sudah diasapi ikan akan memiliki warna yang hitam dengan bentuk kisut.
Bentuk dan warna yang berubah membuat rasanya nikmat dari proses pengasapan yang berjam-jam. Biasanya ikan akan digoreng atau di gulai sesuai dengan selera.
35. Sate padeh
Jenis sate yang terakhir adalah sate padeh. Menu ini banyak ditemukan di tempat makan khas Pekanbaru. Rasa yang dihasilkan oleh makanan ini memang lumayan pedas namun masih nikmat untuk dicoba.
Dengan demikian, menu ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai makanan pedas. Kuah yang pedas ini akan membuat siapa pun yang mencobanya semakin ketagihan.
Beragam makanan khas Riau memiliki keunikan tersendiri yang penting untuk dicoba. Dari daftar di atas dapat diambil beberapa referensi yang sesuai dengan selera Anda. terutama Riau kaya akan beragam makanan dimulai dari yang manis, asin, segar, dan pedas. Semua makanan di sana relatif memiliki harga yang murah dan terjangkau.