Cafe merupakan tempat yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama rekan terdekat, keluarga ataupun mencari ide-ide fresh.
Meskipun terdapat beberapa cafe baru di Payakumbuh, namun cafe-cafe di bawah ini tidak boleh Anda lewatkan begitu saja.
Daftar Cafe di Payakumbuh
1. Tara Pool and Cafe
Sesuai dengan namanya, cafe ini berbeda dengan cafe pada umumnya. Hal ini dibuktikan dengan adanya fasilitas kolam renang yang ada di cafe tersebut.
Jadi, pengunjung bisa bersantai dengan berenang terlebih dahulu, kemudian menyantap berbagai menu yang ditawarkan.
Google Maps:
2. Kinyam Cafe
Salah satu cafe di Payakumbuh yang mengusung konsep classic pada setiap sudutnya.
Baik furnitur maupun desainnya dibuat sangat classic.
Disisi lain, pada hari-hari tertentu cafe ini mengadakan live music yang tentunya akan membuat suasananya menjadi lebih asik.
Baca Juga: 23+ Cafe di Padang yang Romantis, Hits, 24 Jam, dan Enak!
Google Maps:
3. Sobat Cafe n Resto
Lokasi cafe ini sangat strategis dan berada di simpang banteng yang berdekatan dengan kantor-kantor pemerintah maupun bank.
Tidak heran jika cafe ini ramai dikunjungi ketika makan siang ataupun after office.
Menu yang ditawarkan juga beragam, mulai dari seafood hingga Western.
Google Maps:
4. Orange Sky Garden
Meskipun nama cafe ini mengandung unsur kata “orange”, namun ternyata cafe ini tidak didominasi oleh warna orange pada setiap sudutnya.
Di lantai 2 Anda bisa langsung menikmati pemandangan langit karena berkonsep outdoor ataupun hiruk piruk kota Payakumbuh.
Google Maps:
5. Sweet Joy Cafe
Jika Anda bingung mencari cafe yang cocok untuk anak-anak maupun keluarga kecil tidak perlu cemas.
Kini sudah ada Sweet Joy Cafe yang sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga kecil Anda.
Variasi menu disini banyak dan ada yang sangat cocok untuk anak-anak.
Google Maps:
6. Gallery 51 Cafe
Lokasinya cukup strategis, konsepnya bisa dibilang menjadi salah satu cafe bagus di Payakumbuh.
Konsep cafe ini outdoor semi indoor, namun pada bagian outdoornya cukup menyejukkan karena banyak pepohonan yang ditanam.
Google Maps:
7. Tansu Om Chenk
Menjadi salah satu cafe terbaru di kota Payakumbuh, cafe ini sangat cocok untuk generasi Z.
Pasalnya desain cafe ini sangat menarik pada kalangan usia tersebut.
Dari segi menu sendiri ada banyak variasi camilan yang cocok untuk menemani Anda berbincang dengan teman-teman.
Google Maps:
8. Kopmil Ijo
Berada tidak jauh dari Kantor DPRD Kota Payakumbuh membuat cafe ini memiliki lokasi yang sangat strategis.
Desain cafe ini cukup sederhana dengan dominasi warna hijau di hampir setiap sudutnya.
Ada banyak variasi minuman dan camilan yang ditawarkan oleh Kompil Ijo.
Google Maps:
9. Gubuk Coffee Central
Salah satu tempat tongkrongan bagi penikmat kopi di kota Payakumbuh.
Harga kopi yang ditawarkan disini relatif terjangkau. Terlebih cara pembuatannya yang masih manual menjadi salah satu kelebihan dari cafe ini.
Google Maps:
10. Gerobak Kopi
Ada satu lagi cafe di simpang benteng yang wajib Anda kunjungi, terlebih bagi pecinta kopi.
Disini menyajikan variasi kopi original maupun dengan campuran susu yang khas dan rasanya enak. Cara pembuatan kopinya juga masih manual, sehingga rasa yang diciptakan akan lebih terasa.
Google Maps:
11. Lapau Coffe Balando
Salah satu cafe yang sangat sederhana dengan dominasi bangunan kayu.
Meskipun demikian, cafe ini tetap memberikan pelayanan yang baik dan menariknya ada fasilitas free wifi.
Selain menyajikan kopi sebagai menu utamanya, disini juga terdapat menu makanan berat dan camilan.
Google Maps:
12. D’stasiun Center Payakumbuh
Salah satu cafe yang ada di Payakumbuh dengan menyajikan berbagai variasi menu dengan harga yang terjangkau pula.
Tempat ini cocok untuk Anda yang ingin berkumpul dengan sahabat lama atau keluarga Anda.
Jika beruntung, Anda bisa menikmati live music pada hari tertentu.
Baca Juga: 15+ Cafe di Padang Sidempuan yang Murah, Hits, Instagrammable
Google Maps:
13. Dungau Kawa Daun Payokumbuah
Ingin mencoba menikmati kopi dari olahan daunnya? Cafe ini bisa menjadi rekomendasinya.
Disini minuman Kawa Daun menjadi andalannya. Lokasi cafe ini strategis, sehingga banyak dikunjungi oleh orang yang melintas pada jam-jam malam.
Google Maps:
14. Bello Cafe & Stage
Menjadi salah satu cafe hits di Payakumbuh, terutama di kalangan anak muda.
Interior cafe ini sangat sederhana, namun tetap terlihat elegan.
Dari segi menu yang ditawarkan juga beragam. Tempatnya membuat pengunjung nyaman dan tentunya ada live music yang romantis.
Baca Juga: 24+ Cafe di Bukittinggi yang Murah, 24 Jam, Baru, Hits, Enak!
Google Maps:
15. Coffee Bike Payakumbuh
Menikmati kopi setelah pulang kerja ataupun rutinitas sehari-hari memang bisa membuat tubuh menjadi lebih relax.
Cafe ini menjadi salah satu yang menyajikan racikan kopi yang istimewa dan sangat khas.
Bagi Anda pecinta kopi wajib mampir ke cafe ini untuk menikmati sensasinya.
Google Maps:
16. Story Cafe
Cafe ini bisa dibilang agak unik dibandingkan dengan cafe pada umumnya.
Pasalnya di sudut kanan dan kirinya memiliki konsep desain yang berbeda.
Keunikan inilah yang menjadi salah satu ciri khas dari cafe ini. Tidak perlu cemas akan menu yang ditawarkan karena cukup variatif.
Baca Juga: 21+ Cafe di Tangerang Selatan Murah, Hits, dan Instagrammable
Google Maps:
17. Dapur Fey’s Cafe N Resto
Meskipun tidak terlalu luas, namun cafe ini menyajikan berbagai macam menu yang cocok untuk menemani makan siang.
Cafe ini berbeda dengan kebanyakan cafe pada umumnya yang seringkali buka hingga malam hari, sebaliknya cafe ini hanya buka sampai pukul 17.30 saja.
Google Maps:
18. Stuck Low Cafe
Lokasinya yang berada di pinggir jalan membuat cafe ini seringkali dikunjungi oleh kaula muda.
Ada sisi menarik dari cafe ini, dimana pada salah satu bagian sudutnya didesain menggunakan potongan kulit kayu yang ditata secara rapi. Menu dan harga yang ditawarkan juga terjangkau.
Google Maps:
19. Kopi Tiam
Sesuai dengan namanya, cafe ini menawarkan kopi yang memiliki rasa khas dan berbeda dengan yang lainnya.
Tidak hanya itu saja, harga yang ditawarkan untuk menunya juga bisa dibilang murah. Disisi lain cafe ini sangat cozy dan instagramable.
Baca Juga: 25+ Cafe di Palembang yang Murah, Unik, Keren, Pastinya Cozy!
Google Maps:
20. Sunrise Cafe
Jika Anda mencari cafe coffee yang memiliki jam buka hingga dini hari, Sunrise Cafe bisa menjadi whitelist Anda.
Pasalnya cafe ini buka mulai pukul 18.00 – 04.00 dini hari. Anda bisa menikmati kopi hitam original dengan cita rasa yang khas.
Google Maps:
21. Threef Cafe
Salah satu cafe baru yang sangat sederhana dan tidak terlalu luas. Namun, kekurangan ini ditutupi oleh menu yang ditawarkan cukup variatif dan harga yang ditawarkan juga ramah di kantong.
Jadi tidak perlu cemas apabila memesan banyak menu, dijamin tidak membuat kantong bolong.
Google Maps:
22. Coffee Kobeng
Ingin mencari cafe kopi yang buka selama 24 jam? Coffe Kobeng bisa menjadi rekomendasi tempat ngopi yang bisa Anda datangi kapan saja.
Pasalnya selain buka selama 24 jam, cafe ini cocok untuk tempat tongkrong bersama sahabat ataupu rekan kerja sambil menikmati camilan.
Google Maps:
23. Kedai Kopi 68
Jika Anda tidak sempat sarapan dan ingin mengisi tenaga di pagi hari sebelum memulai aktivitas dengan minum kopi, cafe ini bisa Anda datangi. Ini disebabkan karena cafe ini sudah buka sejak pukul 5 pagi, sehingga cocok untuk menemani sarapan Anda.
Google Maps:
k
Cafe enak di Payakumbuh memang sesuai dengan harga yang ditawarkan.
Semakin enak rasanya, semakin mahal harganya. Namun, ada pula yang rasanya memukau namun harganya tetap terjangkau seperti cafe-cafe di atas.