Memilih berwisata ke Goa Pinus Batu merupakan pilihan yang sangat bagus karena banyak sekali spot menarik yang bisa dikunjungi.
Tempat wisata ini memiliki pemandangan alam yang sangat menakjubkan dan juga dilengkapi dengan beberapa spot menarik untuk berfoto.
Lokasi Goa Pinus Batu
Lokasi Goa Pinus Batu terdapat di Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.
Kota Batu dikenal memiliki hawa dingin sehingga pengunjung bisa berlibur sekaligus menikmati sejuknya udara saat berada disana.
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka
Harga tiket masuk untuk ke area wisata Goa Pinus Batu cukup murah, yaitu hanya Rp5.000,00 saja per orang.
Namun, untuk memasuki area lain seperti Rumah Papua dan Taman Kelinci, Anda akan dikenai tambahan biaya sebesar Rp5.000,00.
Saat hari libur, tiket akan naik 2 kali lipat seharga Rp10.000,00 per orang.
Biaya parkir yang dikenakan untuk sepeda motor sebesar Rp3.000,00, mobil Rp5.000,00, dan untuk bus harganya Rp10.000,00.
Untuk jam buka adalah Senin sampai Minggu mulai pukul 07.00 sampai pukul 17.30.
Namun, sebaiknya Anda memilih waktu yang bukan hari libur nasional untuk menghindari menumpuknya pengunjung.
Selain itu, pengunjung yang tidak terlalu banyak akan mempermudah Anda untuk dapat berfoto di spot-spot yang diinginkan.
Rute Menuju Goa Pinus Batu
[su_gmap address=”Goa Pinus Batu Malang”]
Untuk mengunjungi lokasi wisata Goa Pinus Batu cukup mudah, tetapi Anda sebaiknya menggunakan kendaraan pribadi karena belum ada angkutan umum khusus yang sampai ke wilayah ini.
Anda bisa menggunakan mobil ataupun sepeda motor untuk sampai ke tujuan.
Jika Anda berada di pusat Kota Batu, Anda bisa mengikuti arah penunjuk jalan menuju kawasan Pujon.
[su_note note_color=”#93e8fc”]Dengan melalui Jl. Brigjen Abd Manan Wijaya, Anda bisa sampai ke kawasan Goa Pinus Batu dalam waktu sekitar 25 menit.[/su_note]
Jarak tempuh yang harus dilalui adalah 11,6 km.
Rute ke lokasi wisata ini searah dengan lokasi wisata Paralayang dan Omah Kayu. Anda bisa sekaligus mengunjungi tempat wisata tersebut jika berminat.
Jika Anda sudah sampai di sekitar lokasi wisata dan belum menemukan tempatnya, Anda bisa dengan mudah bertanya ke penduduk sekitar.
Masyarakat disana sangat ramah dan lingkungannya cukup aman sehingga Anda tidak perlu ragu untuk bertanya.
Daya Tarik Wisata Goa Pinus Batu Malang
Daya tarik utama wisata ini adalah pemandangan Gunung Arjuno yang menakjubkan serta adanya spot khusus yang diberikan untuk pengunjung yang mau berfoto.
Banyak spot menarik dengan desain unik yang disukai anak muda. Beberapa spot memang unik dan instagrammable, diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Papan Selamat Datang
Ketika Anda akan memasuki area wisata Goa Pinus Batu, Anda akan disambut papan selamat datang dengan tulisan “Welcome Gua Pinus.”
Spotnya sangat menarik dan bagus untuk foto selfie maupun grup.
2. Rumah Papua
Rumah khas Papua dengan bentuk bulat kecil dan atap dari jerami merupakan ikon dari wisata Goa Pinus Batu.
Di sekitar rumah ini terdapat banyak pohon pinus. Karena lokasinya yang berada di bukit, Anda bisa dengan jelas melihat pemandangan desa terdekat yang asri.
3. Hammock
Selain bisa digunakan untuk duduk bersantai, hammock di area wisata ini dapat dijadikan spot berfoto yang indah.
4. Spot Memanah
Spot memanah bisa dipilih untuk lokasi berfoto karena menawarkan keunikan tersendiri.
5. Perahu
Terdapat spot perahu yang dibangun di bibir bukit sehingga pengunjung yang naik dan berfoto dengan angle yang tepat bisa tampak melayang.
6. Sarang Burung
Anda dapat merasakan seperti pada jaman Jurassic Park dengan adanya sarang burung yang sangat besar dengan beberapa pecahan kulit telur buatan yang besar.
Spot ini berada di pinggir bukit dan sangat menarik untuk dijadikan postingan di sosmed.
Baca Juga: 18+ Cafe di Batu Malang yang Romantis, Hit, Murah!
7. Bangunan tempat istirahat
Banyak sekali bangunan-bangunan di pinggir bukit yang bisa dijadikan tempat istirahat dan duduk-duduk santai oleh pengunjung.
Bangunan ini terbuat dari kayu dengan berbagai bentuk untuk menambah seni estetikanya.
Selain spot diatas, masih banyak spot lain yang bisa dijadikan tempat berfoto, seperti di lorong-lorong jalan setapak ataupun di area sekitar gua utama.
Selain adanya spot berfoto dengan desain unik, daya tarik lain yang dimiliki oleh Goa Pinus Batu adalah kesejukan udaranya.
Batu dikenal memiliki hawa dingin dengan udara yang bersih sehingga wisatawan bisa bersantai melepas penat disini.
Wisata Goa Pinus Batu menawarkan goa kecil peninggalan Jepang sebagai tujuan utama. Goa sedalam 5 meter dengan tinggi 1,5 meter ini bisa dimasuki oleh pengunjung.
Bagi penikmat wisata alam, memasuki goa bisa menjadi pilihan menarik. Namun, pengunjung bebas memilih untuk memasuki goa maupun tidak.
Satu lagi daya tarik yang dimiliki tempat wisata ini adalah dari historinya.
Sejarah tempat ini merupakan bekas galian orang Jepang. Banyak pengunjung ingin melihat goa ini dari dekat untuk melihat jejak sejarah yang tertinggal.
Sejarah Goa Pinus Batu Jawa Timur
Lokasi di sekitar area Goa Pinus Batu sebelumnya merupakan tempat penambangan pasir.
Lokasi ini banyak dikeruk pasirnya untuk tujuan pembangunan.
Lingkungan pun menjadi rusak karena proses penambangan berkelanjutan.
Namun, lokasi yang rusak dan tidak bisa dimanfaatkan ini dapat diubah menjadi tempat wisata yang indah.
Adanya jalan setapak indah menuju lokasi wisata, gerbang menarik, serta konsep gardu pandang yang menjorok ke bukit untuk melihat pemandangan menjadi daya tarik khusus bagi wisatawan.
Untuk goanya sendiri merupakan bekas galian orang Jepang pada zaman dahulu.
Goa ini relatif sempit dan kecil, sehingga pengunjung harus menunduk saat masuk ke dalam goa.
Goa ini juga banyak diminati wisatawan yang ingin masuk atau sekedar berfoto di pintu goa.
Menurut cerita dari salah satu pengelola di lokasi wisata ini, sebenarnya goa ini kurang tepat disebut sebagai goa karena ini adalah buatan.
Menurutnya, istilah yang lebih tepat adalah bunker.
Bunker ini terlihat gelap dari luar dengan dinding tanah tanpa adanya lapisan material lainnya.
Tidak ada isi apapun di dalam goa ini.
Namun, karena merupakan peninggalan sejarah bekas galian Jepang, maka pengunjung biasanya tertarik untuk melihat isi goa.
Tips Berwisata ke Goa Pinus Batu
Saat mengunjungi lokasi wisata Goa Pinus Batu, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan, yaitu:
- Sebaiknya membawa bekal karena area wisata ini masih dalam tahap pengembangan dan masih sedikit warung penjual makanan.
- Sebaiknya Anda membawa kendaraan pribadi karena belum ada trayek angkutan umum menuju lokasi.
- Sebaiknya Anda membawa kamera karena lokasi tempat wisata sangat cocok untuk dijadikan tempat berfoto.
- Sebaiknya selalu memperhatikan keselamatan dan berhati-hati karena lokasinya yang berada di tepi bukit.
- Sebaiknya membawa payung jika sewaktu-waktu hujan.
Dengan beberapa tips diatas, diharapkan Anda dapat bepergian dengan aman dan nyaman.
Selain itu, Anda pun bisa bepergian dengan keluarga atau teman agar liburan lebih bermakna.
Selain wisata Goa Pinus Batu, masih banyak tempat wisata lain yang bisa Anda kunjungi saat berada di Batu.
Baca Juga: 15+ Cafe di Malang Kota yang Romantis, Murah, dan Enak