Destinasi wisata negara di Asia Tenggara saat ini sudah berkembang cukup pesat. Salah satu negara yang bisa Anda kunjungi ketika liburan tiba adalah Myanmar.
Di negara tersebut, Anda bisa mengunjungi tempat-tempat indah dan juga membeli oleh-oleh khas Myanmar untuk kerabat dan keluarga. Saat ini, jumlah wisatawan di Myanmar pun semakin meningkat dengan cukup pesat.
Saat kembali dari Myanmar, tentunya Anda harus membawa oleh-oleh yang khas dari tempat liburan tersebut. Ada banyak pilihan oleh-oleh yang bisa Anda beli ketika berkunjung ke Myanmar.
Semua jenis oleh-oleh yang dijual disana dapat Anda dapatkan dengan harga yang cukup murah sehingga tidak akan menguras dompet walaupun membeli dalam jumlah yang banyak.
Oleh-Oleh Khas Myanmar dengan Harga Murah
Jika Anda berkunjung ke Myanmar maka hal yang tak boleh dilewatkan adalah berbelanja oleh-oleh khas negara tersebut. Ada banyak sekali pilihan oleh-oleh yang bisa Anda beli, mulai dari ukuran yang kecil hingga besar sekalipun.
Dalam membeli oleh-oleh, Anda harus memperhatikan ukuran benda yang akan dibeli, jangan sampai benda tersebut menyulitkan pada saat perjalanan pulang.
Harga untuk masing-masing oleh-oleh di Myanmar tergolong cukup murah. Anda tidak perlu menyiapkan budget yang terlalu besar untuk membeli oleh-oleh tersebut.
Hanya dengan budget yang terbatas, Anda sudah dapat membawa berbagai jenis oleh-oleh untuk keluarga, sahabat dan juga kerabat dekat di Indonesia.
Beberapa oleh-oleh khas negara Myanmar yang bisa Anda dapatkan dengan harga murah adalah:
1. Longyi
Jika Anda berkunjung ke Myanmar, maka tidak akan lengkap jika tidak mencari kain khas Myanmar. Anda dapat dengan mudah menemukan kain khas Myanmar di Pasar Bogyoke Aung San.
Ada banyak sekali penjual longyi yang dapat ditemui di sana. Dengan banyaknya penjual, maka Anda dapat memilih tempat yang menjual longyi dengan harga yang paling murah.
Longyi merupakan sebuah kain khas Myanmar yang biasanya digunakan oleh warga lokal untuk acara-acara tertentu. Kain ini, memiliki motif dan juga warna yang sangat menarik.
Anda hanya dapat menemukan kain seperti ini di Myanmar saja. Oleh karena itu, kain ini sangat cocok bila dijadikan sebagai salah satu oleh-oleh untuk keluarga terdekat Anda.
2. Thanaka
Jika berkeliling Myanmar, maka Anda akan sering mendapati gadis-gadis lokal menggunakan bedak yang sangat putih dan tebal di mukanya. Bedak tersebut dikenal sebagai thanaka.
Thanaka merupakan bedak tradisional yang sering sekali dipakai oleh penduduk Myanmar khususnya kaum perempuan. Hal inilah yang membuat bedak jenis ini sangat mudah dijumpai di pasaran.
Bedak khas Myanmar ini memiliki fungsi untuk melindungi kulit wajah dari sengatan sinar matahari. Oleh karena itu, kulit wajah penduduk Myanmar selalu terlihat putih dan halus.
Anda dapat menjadikan bedak unik tersebut sebagai salah satu oleh-oleh untuk keluarga dan juga kerabat dekat di rumah. Harga thanaka inipun sangatlah terjangkau sehingga Anda dapat membelinya dalam jumlah banyak.
3. Boneka Kayu
Hal lainnya yang tidak dapat Anda lewatkan untuk dijadikan oleh-oleh ketika berkunjung ke Myanmar adalah boneka kayu. Boneka ini biasanya dipakai untuk pertunjukkan-pertunjukan yang ada di Myanmar.
Boneka ini digerakkan dengan tali yang diikat pada anggota badannya. Ada banyak sekali pilihan boneka kayu yang bisa Anda bawa pulang ke rumah sebagai pajangan.
4. Batu Giok
Myanmar terkenal sebagai salah satu negara penghasil batu giok yang sangat indah. Oleh karena itu, tak ada salahnya jika Anda menjadikan batu giok sebagai oleh-oleh untuk kerabat dan keluarga di rumah.
Ada banyak jenis batu giok yang bisa Anda temui di pusat oleh-oleh yang ada di Myanmar, mulai dari harga yang paling murah dibawah 10 ribu rupiah hingga berharga mahal hingga jutaan.
Anda bisa membeli batu giok dalam bentuk batu utuh ataupun juga bisa dalam bentuk berbagai macam perhiasan. Beberapa jenis perhiasan yang biasanya terbuat dari batu giok adalah cincin dan juga gelang.
Bentuknya yang cantik serta unik dapat membuat keluarga ataupun kerabat Anda menjadi senang jika diberikan oleh-oleh dalam bentuk perhiasan batu giok.
5. Lukisan
Anda juga bisa membawakan lukisan sebagai salah satu oleh-oleh khas Myanmar. Lukisan dari Myanmar biasanya adalah lukisan yang terbuat dari batu mulia khas Myanmar.
Batu mulia tersebut digunakan sebagai bahan pewarna untuk lukisan. Adapun cara menggunakannya adalah dengan menghancurkan batu mulia, kemudian bubuk hasil penghancuran tadilah yang akan digunakan.
6. Kaos
Salah satu oleh-oleh yang hampir selalu ada di pasar oleh-oleh negara manapun adalah kaos. Kaos merupakan jenis oleh-oleh yang hampir ada di setiap negara.
Namun, motif dan gambar kaos di setiap negara disesuaikan dengan ciri khas dari negara tersebut. Hal inilah yang membuat kaos antara satu negara dengan negara lainnya menjadi berbeda.
Anda dapat menjadikan kaos yang dijual di Myanmar sebagai salah satu oleh-oleh. Bahannya yang nyaman dan banyaknya warna yang tersedia membuat Anda memiliki banyak pilihan. Harga untuk satu kaos tersebut terbilang cukup murah dan terjangkau.
7. Permen Asam
Jika Anda berniat untuk membawa oleh-oleh dalam bentuk makanan, maka permen asam adalah solusinya.
Anda dapat dengan mudah menemukan permen asam ini karena hampir semua penduduk Myanmar memiliki kebiasaan mengonsumsi permen ini setelah makan malam. Rasanya yang asam dan sedikit manis membuat siapa saja menyukainya.
8. Pakaian Khas Myanmar
Anda dapat membeli beberapa pakaian khas Myanmar untuk diberikan kepada orang-orang terdekat. Pakaian yang biasanya dipakai oleh masyarakat Myanmar memiliki warna yang sangat cerah dengan motif-motif yang indah.
Karena bentuknya yang indah, maka tak ada salahnya untuk menjadikan pakaian khas Myanmar ini sebagai salah satu oleh-oleh untuk orang-orang terdekat.
9. Gantungan Kunci
Anda juga dapat membeli gantungan kunci untuk dibagikan kepada teman-teman dan juga kerabat setelah kembali dari Myanmar. Umumnya, gantungan kunci yang ada di Myanmar merupakan gantungan kunci yang menggambarkan hal-hal unik.
Bahkan ada juga beberapa gantungan kunci yang dihiasi ataupun terbuat dari batu giok khas Myanmar yang indah.
10. Magnet Kulkas
Jika Anda membeli gantungan kunci sebagai oleh-oleh, maka jangan lewatkan magnet kulkas. Sama seperti gantungan kunci, magnet kulkas pun memiliki bentuk yang unik dan menggambarkan hal unik yang ada di Myanmar.
Ada juga magnet kulkas yang dihiasi oleh batu giok kecil yang dibentuk sedemikian rupa. Hal tersebut tentu saja cocok untuk dijadikan oleh-oleh karena bentuknya yang unik.
Jika Anda berkunjung ke Myanmar dan berniat mencari oleh-oleh untuk keluarga dan kerabat terdekat, maka datanglah ke pasar khusus oleh-oleh.
Akan ada banyak sekali pilihan barang yang bisa Anda beli disana.
Harga yang ditawarkan untuk masing-masing barang pun sangatlah murah, sehingga isi dompet Anda tidak akan terkuras walaupun membeli barang dalam jumlah banyak.